Perbukitan Menoreh dalam beberapa tahun terakhir mengalami perubahan iklim serta alam yang tidak menentu. Kerusakan alam tak lain adalah ulah manusia sendiri yang kurang dan belum tumbuhnya kesadaran terhadap alam sekitar.
Beberapa faktor terjadinya perubahan iklim dan kerusakan alam antara lain berkurangnya pepohonan yang berdampak pada tanah yang bisa mengakibakan tanah longsor dan berkurangnya sumber mata air.
Oleh karena itu Desa Kalirejo melaksanakan program konservasi alam pada tahun anggaran 2019. Antara lain dengan upaya melakukan penanaman pohon beringin, dengan tujuan agar alam kembali terjaga dan sumber mata air kembali lagi dan bertambah baik.